Duaratus Limapuluh Delapan (258 )calon PPS (Panitia Pemungutan Suara) Pemilu 2024 se-kabupaten Sleman, dilantik oleh ketua Komisi Pemilihan umum (KPU) Trapsi Haryadi di Sheraton mustika Resort n Spa pada Selasa 24 Januari 2023.
Dalam sambutannya Trapsi Haryadi menyampaikan bahwa seleksi badan adhoc PPK dan PPS telah selesai dilaksanakan, dan pasca pelatikan akan segera mengemban tugas dan tanggung jawab yang tidak ringan karena Pemilu tahun 2024 merupakan tantangan baru bagi penyelenggara pemilu dan Sekretariat, untuk itu diperlukan kesiapan menghadapi tantangan yang menjadi kunci keberhasilan pelaksanaan tahapan.
“Tantangan tersebut diantaranya adalah
karakteristik masyarakat pada tiap daerah yang berbeda, sehingga Badan Adhoc perlu memikirkan langkah strategis adanya dampak yang akan terjadi di masyarakat. Begitu pula dengan isu isu politik nasional yang bersinggungan dengan agenda tahapan juga akan berdampak pada pembentukan persepsi masyarakat terhadap kinerja penyelenggara pemilu.” kata Trapsi Haryadi.
Untuk itu perlu peningkatan pemahaman dan kapasitas penyelenggara pemilu agar memberikan pelayanan maksimal sesuai tahapan.
Selain itu diperlukan koordinasi, komunikasi , kerjasama dan sinergitas antar stakeholder, pamong kalurahan, dan berbagai pihak. Hal tersebut dapat menjadi salah satu dukungan bagi penyelenggara pemilu agar bekerja lebih maksimal, lanjutnya.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Sleman Sri Kustini mengatakan bahwa PPS menempati posisi strategis sebagai ujung tombak KPU. Di situ ada jiwa sosial siap berkorban untuk mensukseskan demokrasi.
“Profesional dan kerja keras menjadi yang utama. Bahkan PPS harus siap bekerja 24 jam” tandas Bupati Sleman.
Beliau juga berpesan bahwa masyarakat kini lebih kritis apabila dengan kemajuan teknologi informasi yang demikian hebatnya sehingga diperlukan kecermatan, kehati hatian dan transparansi dalam melayani masyarakat, jangan terprovokasi dengan hal yang tidak baik.
“Selalu pegang teguh prinsip dan bekerja sesuai tugas pokok dan wewenang serta jaga soliditas antar penyelenggara niscaya Pemilu 2024 akan sukses” tegas Bupati Sleman.(Upik Wahyuni/KIM Donoharjo)